Cara Mudah Membuat Kompos Pupuk Kandang dari Kotoran Ayam

Cara Mudah Membuat Kompos Pupuk Kandang dari Kotoran Ayam

Jika kita perhatikan, ayam senang sekali mematuk dan menceker-ceker tanah untuk mengambil makanan yang ada didepannya. Tak jarang kebiasaannya itu membuat sebagian orang menjadi jengkel terutama petani yang sedang menjemur gabah. Tentu saja gabah menjadi berserakan kemana-mana. Tapi itulah sifat alami ayam. Walaupun makanan banyak didepan mata tapi dia akan tetap menceker-ceker.

Cara Membuat Pupuk Kompos dari Kotoran Ayam
Cara Membuat Pupuk Kompos dari Kotoran Ayam

Dibalik sifatnya itu, ada keuntungan yang kita dapatkan dari hobi ayam yang suka menggaruk-garuk itu.Kita bisa membuat kompos sendiri tanpa harus bersusah-payah. Caranya gampang saja, buatlah gundukan disatu sisi halaman belakang anda. Maka ayam akan menceker semua yang ada digundukan atas tanah dan meletakannya digundukan tanah bagian bawah. Butuh sekitar 6 bulan hingga setahun untuk membuat kompos bisa membusuk. Tetapi kini dengan bantuan ayam, kita bisa memiliki kompos sepanjang tahun. Gampang sekali bukan ?!

Bila anda hanya memiliki ayam yang tidak begitu banyak, caranya dengan membuang kompos di halaman yang biasa dijadikan media menggaruk-garuk ayam. Maka kompos itu akan bercampur dengan kotoran ayam, hal itu menjadikannya lebih mudah terurai secara alamiah. Tambahkan jerami atau daun, kemudian buang sisa makanan diatasnya. Biarkan ayam bekerja. Maka tumpukan ini sedikit demi sedikit akan memadat dan lama kelamaan menjadi kompos. Cara ini lebih aman dibandingkan dengan membeli pupuk yang mengandung bahan kimia.

Tumpukan kompos yang masih baru terkadang dijadikan sarang cacing. Itu bisa dijadikan makanan ayam yang lezat. Namun bila telah lama, sebaiknya jangan biarkan ayam anda berkeliaran diatasnya karena dikhawatirkan tumpukan kompos itu telah ditumbuhi jamur atau zat-zat berbahaya lainnya. Walaupun sebenarnya ayam cukup cerdas untuk bisa memilah mana yang layak makan atau tidak. Setidaknya anda harus mengantisipasi sejak awal agar ayam anda selalu sehat dan aktif membuat kompos untuk anda.

Kata terkait:

pupuk kandang ayam, kandungan pupuk kandang ayam, cara membuat pupuk kandang dari kotoran ayam, pengaruh pemberian pupuk kandang ayam, jual pupuk kandang ayam, pupuk kandang ayam

 

5/5 - (17 votes)

Tinggalkan Balasan

WhatsApp WA kami sekarang..!