Jual Ayam Onagadori si Ayam Ekor Panjang – Ayam Onagadori merupakan salah jenis ayam hias yang memilik bulu ekor yang panjang. Untuk ayam yang memiliki ekor panjang sebenarnya tidak hanya jenis ayam onagadori saja, ayam ini dikenal dengan nama Ayam Phoenix.
Perbedaan antara ayam onagadori dengan ayam phoenix sebenernya tidak begitu jauh berbeda, untuk ayam onagadori memiliki bulu ekor yang panjang tetapi ikal sedangkan untuk ayam phoenix memiliki bulu ekor panjang dan lurus. Ayam yang memiliki ekor panjang ini biasanya di dominasi oleh ayam yang berjenis kelamin jantan saja. Untuk ayam onagadori betina cenderung seperti ayam kampung pada umumnya.
Daftar Isi
Sejarah Mengenai Ayam Onagadori
Asal usul dari Ayam Onagadori memang masih belum diketahui. Tetapi orang-orang Jepang mempercayai bahwa asal dari ayam jenis ini dari peternakan SHOKOKU Jepang pada tahun 1600-1868. Asal kata dari onagadori yaitu dari kata “O” yaitu berarti ekor, “naga” berarti panjang dan “dori” berarti unggas. Dengan kata lain ayam onagadari yaitu ayam yang memiliki ekor panjang.
Di luar negeri bulu ekor ayam onagadori bisa mencapai 20 meter sedangkan untuk di Indonesia panjangnya hanya sampai 1,5 meter saja. Mengapa di luar negeri bulu ekor ayam onagadori bisa sangat panjang? Karena di luar negeri sudah dilakukan perkembangan untuk penangkaran ayam berekor panjang. Jadi tak heran bila ekor ayam onagadori diluar negeri sangat panjang. Selain itu tidak hanya ekornya yang panjang, bulu ayam onagadori sudah banyak warna variasi. Hasil persilanganlah yang menjadi faktor mengapa jenis ayam ini memiliki warna bulu yang bervariasi.
Hal-hal yang harus diperhatikan sebelum memelihara ayam jenis onagadori :
1. Pakan
Pakan termasuk salah satu hal yang penting bagi ayam onagadori. Pemilihan pakan yang baik akan membuat kesehatan atau pertumbuhan ayam onagadori menjadi baik juga. Untuk onagadori sendiri Anda bisa berikan dedak, voer ataupun jagung. Pemberian pakan tersebut dapat Anda lakukan saat pagi atau sore. Selain itu pemberian pakan harus bervariasi misal saat pagi hari berikan dedak saat sore hari jagung. Jadi, ayam tersebut tidak akan merasa bosan. Jangan lupa berikan air minum yang cukup.
2. Kandang Ayam Onagadori
Kandang juga hal yang penting bagi onagadori. Tempat ini dapat dijadikan tempat beristirahat atau berlindung dari musuh. Kandang ayam onagadori harus ditempatkan didalam kandang yang terpisah dari ayam lain. Bentuk kandang ayam onagadori harus memiliki tingkatan yang lebih tinggi dibandingkan dengan jenis ayam lain. Tak lupa juga harus dilengkapi dengan tempat bertengger, karena ayam ini suka bertengger untuk menampakkan keindahan bulu ekornya yang indah.
3. Kebersihan Kandang
Ayam onagadori termasuk jenis ayam yang mudah untuk terserang penyakit. Jadi, supaya ayam tersebut tidak mudah terserang penyakit kandang harus selalu dibersihkan. Biasanya sisa-sisa makanan ataupun kotoran ada disekitar kandang ataupun jatuh dari atas saat ayam onagadori bertengger. Dalam membersihkan kandang Anda dapat melakukannya 2 hari sekali atau kalau lebih bagus lagi setiap hari saat Anda ada waktu luang. Kandang yang bersih akan membuat pertumbuhan ayam onagadori lancar dan baik.
Baca artikel menarik lainnya :
- Mengenal Sejarah Singkat dari Ayam Onagadori
- Kandang Ayam Onagadori Adalah Salah Satu Hal Yang Paling Penting
- Ternak Ayam Onagadori Si Ayam Berekor Panjang
Perbedaan Ayam Phoenix dan Ayam Onagadori
1.Ayam phoenix memiliki bulu yang panjang dan lurus sedangkan ayam onagadori memiliki bulu yang panjang tetapi ikal.
2.Asal dari ayam phoenix yaitu di negara Jerman sedangkan ayam onagadori dari negara Jepang.
Untuk perbedaan yang bisa kita kenali dengan mudah yakni dengan melihat bentuk fisik kedua ayam ini. Ayam Onagadori cenderung memiliki bulu panjang yang lurus tetapi ikal. Sedangkan unutk ayam Phoenix memiliki bulu yang panjang dan lurus.
Harga Ayam Onagadori
Untuk harga ayam onagadori di jualayamhias.com cenderung berbeda – beda bergantung pada usia ayam onagadori. Ayam Onagadori yang kami sediakan mulai dai usia 1 bulan hingga dewasa. Selain itu kami juga menyediakan telur ayam onagadori yang sudah kami pastikan fertil dan siap ditetaskan.
Berikut untuk daftar harga ayam onagadori yang kami sediakan :
1 Bln Rp200.000/ekor
2 Bln Rp300.000/ekor
3 Bln Rp400.000/ekor
4 Bln Rp550.000/ekor
5 Bln Rp700.000/ekor
Dewasa Rp1.350.000/ekor
Saat ini ayam onagadari telah banyak diternakkan sebagai ayam hias. Banyak dari para pecinta ayam hias yang mengembangkan jenis ayam ekor panjang ini karena keunikan yang dimiliki ayam ini tidak dimiliki oleh jenis ayam lainnya. Anda tertarik untuk membeli ayam onagadori ? kami jualayamhias.com menyediakan dari usia 1 bulan sampai dewasa. Bila Anda tertarik untuk menetaskan telur ayam onagadori kami juga menyediakan telur ayam onagadori yang siap untuk di tetaskan oleh indukan ayam lain atau dengan mesin penetas.
Selain ayam onagadori kami juga menjual ayam phoenix dan berbagai jenis ayam hias yang cantik dan unik. Kami siap mengirimkan keseluruh wilayah Indonesia yang terjangkau kargo hewan. Untuk lebih detailnya Anda juga bisa berkunjung ke laman website kami di jualayamhias.com atau menghubungi nomor layanan pelanggan kami di :
WHATSAPP/TELP/SMS
CS 1
CS 2
CS 3
Kata terkait: kandang ayam onagadori, harga ayam ekor panjang onagadori, gambar ayam onagadori, ayam onagadori betina, cara merawat ayam onagadori, pakan ayam, jual ayam onagadori, harga ayam onagadori, kandang ayam
Meilani Sawitri