American Silkie
Rp 2,000,000
American SIlkie
American silkie yaitu jenis ayam kapas yang berasal dari Amerika. Hampir mirip ayam kapas di Indonesia, namun bulunya lebih tebal dan bentuknya lebih bulat. American silkie dikenal sebagai ayam yang lemah lembut, ramah dan lucu. Ayam ini memiliki penampilan yang berbeda dari ayam lainnya. Bulu ayam american silkie mirip seperti kapas yang lembut, halus dan lebat.
American silkie masuk ke Indonesia pada tahun 2017. Pada tahun tersebut Indonesia mengimpor american silkie dengan harga yang lumayan tinggi, yaitu sekitar 25 juta perpasang. Sampai saat ini pun harga american silkie masih relatif stabil. Di karenakan barang yang tersedia belum terlalu banyak jadi untuk harganya masih relatif tinggi.
Deskripsi
American Silkie
American silkie memiliki bulu yang cantik dan unik, maka dari itu dalam hal perawatan harus hati-hati supaya bulunya tidak rusak. Merawat american silkie tidak jauh beda seperti merawat kucing anggora berbulu tebal. Yang terpenting kandang harus selalu dibersihkan supaya kotoran-kotoran tidak menempel pada bulu ayam.
Bulu ayam kapas tidak tahan air berbeda dengan ayam lainnya yang tahan terhadap air. American silkie tidak menyukai tempat yang lembab dan basah. Jadi usahakan kandang dalam keadaan sejuk dan kering.
American silkie dewasa 4,5 jt / pasang
American silkie remaja 2 jt / pasang
Artikel Terkait
Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.
Ulasan
Belum ada ulasan.